Kompasiana, Aku Makin Sayang !!!


Sebelum terjun ke dunia blog saya adalah pembaca aktif beberapa portal berita media online. Karena sebagai ibu-ibu millenial, saya gak mau hanya bersahabat dengan kencur jahe dan kunyit, saya harus melek informasi, apalagi informasi yang lagi viral. Salah satu portal media online yang sering saya kunjungi adalah Kompasiana, portal ini berbentuk blog dan pastinya sangat akrab dengan para netizen yang selalu haus informasi, karena artikelnya sangat lengkap, memuat informasi yang positif dan membuka wawasan bagi pembacanya.

Terinspirasi dari para kompasioner yang sepertinya begitu menikmati kegiatan tulis menulis, saya pun memutuskan untuk menjadi emak-emak blogger. Menjadi seorang blogger pemula, mengharuskan saya mencari referensi artikel-artikel yang bisa dijadikan rujukan konten-konten keren untuk di post di blog pribadi saya, dan Kompasiana ini menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan informasi yang saya cari. Sekali mendayung dua tiga milyar pulau terlampaui, selain mendapat ilmu dari artikel yang saya baca, saya juga mempelajari teknik penulisan dari artikel di Kompasiana. 

Platform blog yang memiliki tagline #beyondblogging ini terdapat banyak kategori, kita bisa memilih kategori apa yang ingin kita baca seperti olahraga, gaya hidup, teknologi, wisata, politik, hingga hiburan. Kompasiana sangat mudah diakses, tinggal klik di mesin pencari dengan key word Kompasiana, kemudian kita bisa berselancar di lautan pengetahuan dan bersiaplah mendapatkan berjuta informasi yang menarik  atau pun memilih kategori sesuai minat.

Bukan sekedar blog, banyak hal yang bisa didapatkan dengan seringnya berselancar di Kompasiana, sebagai blogger pemula banyak hal yang saya pelajari, dari mulai inspirasi konten blog, gaya bahasa para executive writer, bahkan sampai termotivasi mendapatkan penghasilan tambahan uang belanja dari menulis di Kompasiana.

Sebagai pemburu informasi, dari sekian banyak kategori yang disajikan di Kompasiana, yang paling saya suka adalah kategori gaya hidup, dan di sana terdapat subkategori yaitu kesehatan. Nah, di sana banyak menyajikan fakta-fakta yang up to date tentang kesehatan, dan tentunya sangat berguna untuk ibu-ibu millenial seperti saya yang selalu excited dengan hal-hal baru.



Apalagi di #11TahunKompasiana ini banyak sekali menggelar event diberbagai sosial media, seperti di Instagram, Twitter dan Blog. Event seperti ini tentu saja sangat menarik apalagi untuk blogger pemula seperti saya yang ingin mengembangkan kemampuan dan menguji sejauh mana pembelajaran saya dalam membuat konten blog. Inilah yang buat saya makin sayang sama Kompasiana.

Semoga di usianya yang ke-11, Kompasiana semakin maju dan tidak pernah berhenti untuk berinovasi dan menebar inspirasi demi memanjakan kompasioner dan pembacanya. Selalu menjadi blog dan publikasi online terbaik kebanggaan Indonesia.

-teh Inot-
gambar : freepik, kompasiana









0 Response to "Kompasiana, Aku Makin Sayang !!!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2 mgid

Iklan Bawah Artikel